Sabet Jawara untuk Kedua Kalinya dalam Lomba Pameran Media

 


Mahasiswa PP3 UM tidak henti – hentinya mengukir prestasi yang mengangkat nama UM dijajaran Universitas seluruh Indonesia. Lindawati (2016) , Yuliana Dewi Pratiwi(2016) dan Fatin Pramudiawardani(2016) mahasiswa PGSD kampus 3 UM berhasil kembali menyabet juara pertama dalam ajang bergengsi yang diadakan di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), Solo pada hari Kamis – Minggu, 10 – 12 Mei 2018.


“Dengan menggunakan media dan konsep yang sama seperti saat di Makassar yaitu “RUBITA” kami tidak berharap lebih untuk menyabet juara satu, meskipun hampir keseluruhan inovasi yang kami berikan berbeda ditambah dengan kurangnya persiapan karena terbentur waktu UAS selain itu juga kebanyakan dari tim lain membuat media yang berbasis teknologi.” Ucap Lindawati. Didalam lomba media ini, tim Lindawati mengusung konsep Rubita yang sama tetapi dengan inovasi yang berbeda, inovasi didapat setelah mendapat komentar dari para juri saat lomba di Makassar yang kemudian dikembangkan menjadi kelebihan dari media mereka sendiri.

Media Rubita sebelum diperbarui hanya memiliki satu materi pembelajaran dan hanya sekali pakai kasarannya, selain itu medianya juga terlalu kecil. Dan berasumsi dari itu, mereka kemudian berinovasi dengan menjadikan 5 seri materi pembelajaran didalamnya, yaitu materi PPKN, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, dan SBDP serta mengambil tema dengan satu tujuan yang sama yaitu pembentukan karakter siswa. Selain ada 5 seri pembelajaran Rubita baru ini juga terdapat powerpoint interaktif dan video interaktif yang dapat dihubungkan melalui barkot.

Dalam lomba ini, terdapat 10 tim peserta dari berbagai Universitas di Indonesia dengan jumlah anggota pertim minimal dua orang dan maksimal tiga orang anggota. Kegiatan dilakukan selama 3 hari berturut – turut, yaitu pada hari pertama technical meeting (TM) untuk pembagian urutan presenasi, hari berikutnya presentasi di perpustakaan UNS dan dilanjutkan dengan feeltrip ke bekas pabrik gula bersama peserta lainnya.

Dengan memperhatikan sistematika penilaian yaitu 40% naskah 60% presentasi (subtansi kerelevannannya terhadap K13 Revisi dan penampilan penguasaan materi, performers, sopan santun, dll) akhirnya dengan skor yang sangat tipis juara 1dapat disabet oleh Univeristas Negeri Malang dengan skor (110.6), juara 2 STKIP Al Hikmah Surabaya (110.2) dan juara 3 tuan rumah sendiri yaitu UNS (110). Dimana para pemenang mendapatkan Trophy juara, uang pembinaan serta piagam penghargaan.

“Sangat luar biasa, meskipun hanya 3 hari tetapi kerasa banget jalinan kekeluargaannya. Disana meskipun kita berasal dari 10 tim dengan ide yang berbeda – beda tetapi tidak saling mengunggulkan satu dengan yang lain, semuanya sama, saling mensuport dan sharing – sharing pengalaman.” Ujar Lindwati terhadap kegiatan di Universitas Negeri Sebelas Maret tersebut.
Dengan adanya prestasi yang gemilang dari mahasiswa PP3, diharapkan dapat memotivasi seluruh mahasiswa PP3 khususnya agar bisa menorehkanlebih banyak prestasi yang gemilang dan mengangkat nama baik UM kedepannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *